Hal apa yang bisa membuat para fresh graduate bangga? Tentunya
bisa segera mendapatkan pekerjaan yang diinginkan atau mencapai mimpi berikutnya
yang ingin digapai setelah masa kuliah berakhir. Bagi yang sudah diterima
bekerja, akan mulai mengenal susahnya mengatur keuangan sendiri, masuk dalam dunia
pergaulan orang dewasa yang lebih serius dan masalah hidup lainnya yang lebih
kompleks. Setelah mendapat penghasilan sendiri, para dewasa muda tersebut juga
mulai mengenal dirinya sebagai pribadi yang terkena wajib pajak.
Masalah mulai muncul ketika buta soal pajak. Kali ini kita
tidak perlu bingung lagi karena konsultan pajak dapat membantu siapapun termasuk
para anak muda yang ingin belajar soal pajak. Tentunya kita perlu memilih
konsultan pajak yang sudah terbukti kompeten memberi bimbingan dan pemahaman
pajak pada kliennya, salah satu konsultan pajak yang andal adalah Zeti Arina.
Zeti Arina adalah konsultan pajak yang sudah malang melintang
di dunia edukasi pajak dan pendampingan klien selama bertahun-tahun. Kemampuannya terbukti dengan diangkatnya wanita cerdas ini sebagai ketua IKPI
(Ikatan Konsultan Pajak Indonesia) wilayah Surabaya. Visi dan misinya bersama
IKPI adalah meningkatkan keahlian para konsultan pajak yang tergabung sebagai
anggota agar mampu mensosialisasikan serta mengedukasi masyarakat di berbagai
lapisan tentang seluk beluk pajak.
Zeti Arina yang juga dikenal sebagai CEO Artha Raya Consultant
ini, telah membantu banyak pengusaha dalam mengatur pajak dalam bisnisnya. Bagi
anak muda yang lebih tertarik menjadi entrepeneur juga sangat perlu belajar
pajak. Tentunya amat sangat tidak keren jika kita sudah sukses membangun bisnis
tetapi tidak tahu sama sekali kewajiban pajak apa yang harus dibayar pada
negara. Selain NPWP, sebuah bisnis yang
telah memiliki karyawan juga perlu mengurus pajak dari laba dan masih banyak
hal lainnya.
Jadi sekarang kita tak perlu ragu lagi untuk belajar pajak. Konsultan
pajak akan membimbing kita dalam pendalaman dan juga memahami cara membayar
pajak yang tepat serta efisien. Anak muda keren itu taat pajak.
![]() |
Zeti Arina |
Tidak ada komentar
Posting Komentar